TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 8:17

Konteks
8:17 Dan jika kita adalah anak, maka kita juga adalah ahli waris, p  maksudnya orang-orang yang berhak menerima janji-janji Allah, yang akan menerimanya bersama-sama dengan Kristus, yaitu jika kita menderita q  bersama-sama dengan Dia 1 , supaya kita juga dipermuliakan r  bersama-sama dengan Dia.

Roma 8:1

Konteks
Hidup oleh Roh
8:1 Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman g  bagi mereka yang ada di dalam Kristus 2  Yesus. h 

1 Petrus 4:13

Konteks
4:13 Sebaliknya, bersukacitalah, r  sesuai dengan bagian yang kamu dapat 3  dalam penderitaan Kristus, s  supaya kamu juga boleh bergembira dan bersukacita pada waktu Ia menyatakan t  kemuliaan-Nya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:17]  1 Full Life : JIKA KITA MENDERITA BERSAMA-SAMA DENGAN DIA.

Nas : Rom 8:17

Paulus mengingatkan kita bahwa kehidupan yang berkemenangan di dalam Roh bukan suatu jalan yang mudah dilewati. Yesus menderita, dan kita yang mengikuti-Nya juga akan menderita. Penderitaan ini dianggap menderita bersama dengan Dia (bd. 2Kor 1:5; Fili 3:10; Kol 1:24; 2Tim 2:11-12), dan merupakan akibat dari hubungan kita dengan Allah sebagai anak, kemanunggalan kita dengan Kristus, kesaksian kita bagi Dia, dan penolakan kita untuk menjadi serupa dengan dunia ini (bd. Rom 12:1-2).

[8:1]  2 Full Life : MEREKA YANG ADA DI DALAM KRISTUS.

Nas : Rom 8:1

Paulus baru saja menunjukkan bahwa hidup tanpa kasih karunia Kristus adalah kekalahan, kesedihan, dan perbudakan kepada dosa. Kini dalam pasal Rom 8:1-39 Paulus memberitahukan kita bahwa kehidupan rohani, kebebasan dari hukuman, kemenangan atas dosa, dan persekutuan dengan Allah dapat terjadi melalui persatuan dengan Kristus oleh Roh Kudus yang mendiami kita. Dengan menerima dan mengikuti pimpinan Roh, kita dibebaskan dari kuasa dosa dan dituntun kepada pemuliaan terakhir dalam Kristus. Inilah kehidupan Kristen yang normal di bawah persediaan sepenuhnya dari Injil.

[4:13]  3 Full Life : BERSUKACITALAH, SESUAI DENGAN BAGIAN YANG KAMU DAPAT.

Nas : 1Pet 4:13

Suatu prinsip dalam kerajaan Allah ialah bahwa menderita karena Kristus akan memperdalam sukacita orang percaya dalam Tuhan (lih. Mat 5:10-12; Kis 5:41; 16:25; Rom 5:3; Kol 1:24; Ibr 10:34;

lihat cat. --> 1Pet 4:14 berikut).

[atau ref. 1Pet 4:14]

Oleh karena itu, mereka yang hanya sedikit atau sama sekali tidak menderita untuk Tuhan jangan dicemburui.



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA